HMM Teknik Mesin UWG Gelar Seminar, Webinar & PAMTEK 2026: Siapkan Mahasiswa Hadapi Dunia Kerja Nyata

by | Jan 13, 2026 | Agenda, Berita, FT | 0 comments

Malang, Januari 2026 — Himpunan Mahasiswa Mesin (HMM) Program Studi Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Widya Gama (UWG) Malang kembali menunjukkan komitmennya dalam mencetak lulusan unggul dan siap bersaing di dunia industri melalui penyelenggaraan Seminar, Webinar, dan Pameran Teknologi (PAMTEK) 2026. Kegiatan ini akan berlangsung mulai 10 Januari hingga 7 Februari 2026 dan dipusatkan di Auditorium Kampus III UWG Malang.

Mengusung semangat career readiness dan penguatan kompetensi mahasiswa, rangkaian kegiatan ini dirancang sebagai satu paket lengkap pengembangan diri yang edukatif, inspiratif, dan aplikatif. Tidak hanya membekali mahasiswa dengan teori, namun juga pengalaman nyata dari para praktisi industri.

Ketua panitia menyampaikan bahwa Seminar dan Webinar menghadirkan narasumber dari alumni Teknik Mesin UWG yang telah sukses menduduki jabatan strategis di berbagai perusahaan nasional. Melalui sesi Career Development, peserta mendapatkan wawasan langsung tentang strategi membangun karier, kesiapan menghadapi dunia kerja, serta tantangan nyata di industri teknik mesin.

Sementara itu, pada sesi Webinar “We Care K3”, mahasiswa dibekali pemahaman mendalam mengenai Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) yang disampaikan langsung oleh safety inspector profesional. Materi ini menjadi sangat relevan mengingat tingginya standar keselamatan yang wajib dipenuhi di dunia industri saat ini.

Tak kalah menarik, rangkaian kegiatan juga dilengkapi dengan Pameran Teknologi (PAMTEK) yang menampilkan karya dan inovasi mahasiswa Teknik Mesin UWG bekerja sama dengan Metro Team. Pameran ini menjadi ruang aktualisasi ide, kreativitas, serta inovasi teknologi mahasiswa yang aplikatif dan solutif.

Beragam benefit eksklusif dapat diperoleh peserta, mulai dari insight karier, pemahaman standar keselamatan kerja, inspirasi inovasi teknologi, hingga free modul dari pemateri dan e-sertifikat. Kegiatan ini wajib diikuti oleh seluruh mahasiswa Program Studi Teknik Mesin Fakultas Teknik UWG Malang.

Dari sisi biaya, kegiatan ini sangat terjangkau. HTM hanya 10K, dengan ketentuan khusus untuk seminar dan webinar, sementara Pameran Teknologi (PAMTEK) dapat diikuti secara GRATIS.

Melalui kegiatan ini, HMM Teknik Mesin UWG Malang berharap mampu mencetak mahasiswa yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga matang secara profesional, berwawasan keselamatan kerja, dan siap terjun ke dunia industri.

📍 Lokasi: Auditorium Kampus III Universitas Widya Gama Malang
📅 Waktu: 10 Januari – 7 Februari 2026

Saatnya upgrade wawasan, bangun jejaring, dan siapkan masa depan karier bersama SEMINAR, WEBINAR & PAMTEK 2026! (san/pip)

Berita Terbaru UWG