(UWG, 7/12/2022).  Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UWG Malang, pada rabu 7 Desember 2022 dengan diikuti 83 Mahasiswa dan 10 orang dosen, melakukan Kunjungan Perusahaan ke PT. Petrokimia Gresik dan Koperasi Karyawan PT. Petrokimia Gresik.

Kunjungan Akademik yang disebut Compay Visit Prodi Manajemen FEB UWG Malang ini sengaja dilakukan sebagai manifestasi Moving Class (Kuliah Bergerak), dimana mahasiswa langsung mendapatkan sumber pengetahuan dari obyek yang dikunjungan, yakni PT Petrokimia Gresik.

Adapun Materi yang disajikan ada 2 materi yakni; “Sekilas Tentang Company Profile PT Petrokimia Gresik, dan Tentang koperasi karyawan di Petrokimia Gresik serta sistem yang dibangun di koperasi  tersebut”. (Prambayu Candra Kirana, mahasiswa Prodi Manajemen angkatan 2019, =menuturkan)

Rombongan Studi Company Visit Prodi Manajemen FEB UWG Malang ini menarik, karena mereka berangkat dalam satu Bus Kampus UWG menuju ke lokasi di PT Petrokimia Gresik.

Suasana keakraban antara mahasiswa dan dosen dalam satu rombongan Bus Kampus, menjadi sangat menyenangkan dan mengasyikan serasa naik Bus Kota perjalanan dari Malang ke Gresik lebih kurang sekitar 2 Jam perjalanan.

Dosen Pengampu mata kuliah Manajemen Koperasi dan UMKM, Drs Zulkifli MM., mengapresiasi kegiatan moving class dalam bentuk company visit ini, selain menambah wawasan keilmuan bagi mahasiswa juga serasa piknik/rekreasi bersama.

Turut serta dalam rombongan company visit prodi Manajemen FEB UWG Malang yakni Ibu Dekan cantik, Dr Ana Sopanah Supriyadi SE MSi Ak CA CMA., yang selalu mensuport ide/gagasan yang dilontarkan oleh mahasiswa baik personil maupun keorganisasian di tingkat HMJ dan BEM Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UWG Malang.

Seperti biasan usai ceremonial serah terima cindera mata dari UWG Malang kepada PT Petrokimia Gresik, acara dilanjutkan dengan penyampaian materi dari perwakilan ditunjuk oleh PT Petrokimia Gresik. Acara berlangsung baik dan lancar, dialog dua arah antara mahasiswa peserta company visit dengan narasumber serta dari dosen UWG Malang. (san/pip)