Tim AKRYK Design Co, yang dipimpin oleh Anugrah Ahzul Raihan, telah mengajukan proposal yang menjanjikan dalam Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW) dengan judul “AKRYK Design Co”. Tim ini memiliki fokus pada penyediaan jasa desain website, desain UI/UX, desain poster, dan berbagai desain digital lainnya.

Berawal dari keinginan Ketua Tim untuk memiliki bisnis dalam bidang jasa desain, AKRYK Design Co muncul sebagai hasil gabungan dari nama-nama anggota tim. Tim ini melihat peluang yang luas dan pasti dalam pasar desain, dan melihat program P2MW dari Kemendikbud Diktiristek sebagai kesempatan untuk mewujudkan usaha mereka.

Salah satu tujuan utama tim adalah menjalankan usaha dengan legalitas yang aman dan menggunakan perangkat lunak berlisensi. Dengan demikian, mereka berharap dapat memperoleh kepercayaan konsumen dan membedakan diri mereka dari pesaing di industri desain. Keamanan legalitas dan penggunaan perangkat lunak berlisensi juga menjadi salah satu poin penekanan dalam proposal yang mereka ajukan.

Namun, dalam proses penyusunan proposal, tim AKRYK Design Co menghadapi kendala terutama dalam merancang anggaran biaya dan menghadirkan output yang unggul mengingat persaingan sengit dalam industri jasa desain. Untuk mengatasi hal ini, tim mencari referensi tertentu dan website pelatihan yang berkualitas untuk membantu memfokuskan rancangan biaya pada pelatihan anggota tim. Dengan meningkatkan pemahaman mereka tentang jobdesk yang diberikan, diharapkan mereka dapat memberikan hasil desain yang lebih baik kepada klien.

Harapan tim AKRYK Design Co ke depannya adalah agar usaha mereka terus berjalan dan mulai mendapatkan pengguna di kalangan teman-teman dan sekitar mereka. Selain itu, tim juga bercita-cita untuk memperluas jangkauan pasar dan mampu bersaing di tingkat internasional dengan masuk ke pasar multinasional. Dalam hal ini, tim AKRYK Design Co berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas desain dan memberikan layanan yang memuaskan bagi pelanggan mereka.

Dengan proposal yang menjanjikan ini, tim AKRYK Design Co berharap mendapatkan dukungan dan bimbingan yang diperlukan dalam program P2MW. Mereka siap untuk menghadapi tantangan dalam industri desain dan berusaha untuk menjadi pemain utama dalam dunia jasa desain. (san/pip)